| INDONESIA – Junior Officer Combat Instructor Training – Indonesia (JOCIT-I) 2015 telah diselenggarakan dengan bekerjasama yang solid dan penuh rasa semangat tinggi pada tanggal 16 - 27 Februari. JOCIT-I di Pusat Pendidikan Infanteri (Pusdikif), Cipatat, melibatkan 98 anggota TNI-AD (yang terpilih dari seluruh jajaran TNI-AD) dan 18 pelatih dari Australian Army Combat Training Centre – Jungle Training Wing (CTC – JTW). Tahun ini, JOCIT-I berdasarkan Military Operations in Urban Terrain (MOUT) dan terdiri dari serangkaian pelajaran teori yang diberikan di ruang kelas, pelatihan praktek yang dilakukan di lapangan Pusdikif dan selama dua hari terakhir diadakan pertandingan regu dengan kata sandi TRUE GRIT. |
Beberapa hari sebelum pelaksanaan JOCIT-I, para peserta latihan dari pihak TNI-AD telah bekerja keras menjalani pelatihan dengan para pelatih TNI-AD. Pelatihan tersebut dilakukan agar mereka benar-benar siap untuk mengikuti masa pembelajaran dan mendapatkan manfaat sebanyak mungkin dari staf CTC-JTW. | |
Mulai dari titik awal pelatihannya termuncul juga hubungan militer yang erat dan terbuka di antara unsur-unsur komando Indonesia dan Australia. Dan dengan cepat pula hubungan erat tersebut mempengaruhi secara positif seluruh pelatih dan staf selama JOCIT-I berlangsung. Dapat dikatakan bahwa hubungan dan usaha dari anggota tim menghasilkan tercapainya tujuan-tujuan pelatihan. | |
Nampak banyak perkembangan kemampuan dan keterampilan bertempur baik secara kelompok maupan individu selama JOCIT-I berlangsung, dan mayoritas peserta latihan menampilkan keterampilan yang memadai tentang ketrampilan, teknik dan taktik MOUT. Sebagai sebuah fokus penting dalam pelatihan ini para peserta telah mengembangkan kemampuan dalam mengajar pengetahuannya agar skills dan knowledge tersebut dapat dialihkan dan diturunkan kepada bawahan di satuan masing-masing. | |
Delegasi CTC-JTW mendapatkan dukungan penuh dari para pelatih TNI-AD baik dari sudut penyediaan mata pelajaran maupun dengan penerjemahan bahasa. Bantuan yang luar biasa itu sangat dibutuhkan dan dihargai oleh staf CTC-JTW. | |
JOCIT-I memuncak dengan pertandingan tingkat regu TRUE GRIT yang berlangsung selama dua jam dengan melibatkan berbagai macam kegiatan fisik yang dirancang untuk menguji semangat dan kerjasama prajurit. Pertandingan tersebut menantang seluruh peserta latihan baik secara fisik maupun mental, dan seluruh anggota TNI-AD yang mengikuti TRUE GRIT menyelesaikannya pelatihan JOCIT-I dengan semangat, tekad dan jiwa pejuang yang tinggi. | |