2018 AASAM – Prajurit Kostrad TNI AD Kembali Menjadi Juara Umum dan Mendominasi Perolehan Medali Kejuaraan InternasionalTweet

 
01 AASAM 2018
PUCKAPUNYAL - Tim petembak TNI-AD disambut dengan sangat hangat saat kembali ke tanah air setelah diumumkan menjadi juara umum dan sekali lagi mendominasi perolehan medali perlombaan internasional pada Australian Army Skill-at-Arms 2018 (2018 AASAM) dengan meraih 36 medali emas, 18 perak dan 13 perunggu di berbagai kategori lomba tembak yang diperebutkan.
Berkompetisi dengan kurang lebih 200 peserta dari 20 negara, Tim TNI-AD meneruskan dominasinya dan mempertahankan prestasinya sebagai juara AASAM. Tim Australia menduduki juara kedua dan Tim Jepang juara ketiga. Tahun 2018 merupakan kemenangan ke-11 berturut-turut untuk TNI-AD. 
02 AASAM 2018
AASAM adalah keterampilan bertarung tempur pada kompetisi senjata yang mencakup sistem senjata ringan yang dipakai saat ini, yang berlomba pada tingkat individu dan berkelompok. AASAM menguji secara cermat kemampuan dan keahlian petembak untuk memberikan benchmark memvalidasi kemampuan petembak, peralatan, sistem pelatihan kategori individu dan tim, pada skala internasional. 
03 AASAM 2018
Tahun ini, kontingen TNI-AD terdiri dari 16 orang (empat perwira dan 12 orang petembak) dipimpin Kol Inf Khabib Mahfud. Petembak terbaik pun diraih oleh kontingen Indonesia atas nama Letda Herlansyah yang menorehkan prestasi yang gemilang di 2018 AASAM. 
04 AASAM 2018
Dengan bangga, Kasdivif 1 Kostrad, Brigjen TNI Joko Purwo Putranto menyaksikan pemenangan Tim Petembak TNI-AD di Australia. Dalam wawacaranya, Kepala Staf Angkatan Darat Indonesia, Jenderal TNI Mulyono menjelaskan "Kejuaraan ini merupakan lomba tembak yang diikuti angkatan darat dari negara-negara wilayah Asia Pasifik dan beberapa negara dari benua Amerika dan Eropa, dan telah menjadi ajang bergengsi untuk menunjukkan kemampuan menembak senjata ringan, yang sangat penting bagi seorang prajurit," IKAHAN mengucapkan selamat atas kemenangan TNI-AD pada 2018 AASAM! 
05 AASAM 2018